Berita / Sumatera /
Anggota KUD Bukit Jaya Lakukan Kastrasi, Edi Setiawan: Untuk Membentuk Kualitas Kelapa Sawit
Dharmasraya, elaeis.co - Para petani kelapa sawit yang tergabung dalam Koperasi Unit Desa (KUD) Bukit Jaya saat ini tengah melakukan kastrasi terhadap 206 hektar kebun sawit mereka yang baru saja direplanting.
Ketua KUD Bukit Jaya, Edi Setiawan, menjelaskan kastrasi dilakukan saat tanaman kelapa sawit sudah mulai berbunga.
Kastrasi sendiri, jelas Edi, adalah membuang bunga yang baru tumbuh di tanaman kelapa sawit. Menurutnya, hal ini sangat penting dilakukan untuk membentuk kualitas tanaman kelapa sawit yang ditanam.
"Ada 206 hektar, saat ini baru mulai bunga. Tapi masih kita kastrasi dulu. Yaitu dibuang dulu bunga atau calon buahnya," jelas Edi, Senin (14/2).
Dia mengatakan bahwa kastrasi ini harus dilakukan minimal 3 kali.
"Mengulang bunga atau calon buah ini fungsinya agar nutrisi tanaman itu tidak dulu ke buah, akan tetapi ke tanaman. Sehingga tanaman sawit menjadi lebih besar dan buahnya pun nanti akan menjadi lebih besar juga," jelasnya.
Dia mengatakan bahwa 206 hektar kebun sawit yang berada di Jorong Harapan Mulya, Nagari Koto Beringin, Kecamatan Tiumang, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, itu diperkirakan baru mulai bisa dipanen 8 bulan mendatang.
KUD Bukit Jaya merupakan salah satu koperasi yang sukses menjalankan program PSR. 206 hektar yang saat ini masih kastrasi itu merupakan PSR tahap kedua mereka.
Tahap pertama, PSR dilakukan di 214 hektar kebun sawit mereka. Yang mana saat ini sudah mulai produksi. Bahkan produksinya juga saat ini terus meningkat.
Komentar Via Facebook :