https://www.elaeis.co

Berita / Serba-Serbi /

Anteng, Artinya Petani Sawit lagi Senang

Anteng, Artinya Petani Sawit lagi Senang

Ilustrasi (Facebook)


Pekanbaru, Elaeis.co - Akhir-akhir ini sudah sangat jarang Sugianto mendengar keluhan petani sawit. Padahal, sebelumnya, yang mengadu dan berkeluh kesah datang silih berganti.

Sekretaris Komisi II DPRD Riau itu menduga kondisi tersebut tak lepas dari tren kenaikan harga sawit saat ini. 

“Kalau sekarang ya memang masih anteng-anteng aja, gak ada keluhan petani. Karena sekarang kan harga sawit tinggi. Mungkin mereka masih menikmati harga ini,” kata Sugianto kepada Elaeis.co, Senin (11/10/2021). 

Dulunya, setiap melakukan reses, keluhan utama yang dilontarkan petani sawit kepada Sugianto tak jauh-jauh dari persoalan harga yang kurang memuaskan. “Kalau dulu keluhannya banyak, yang paling sering itu soal harga. Termasuk pabrik yang beli sawit dengan harga murah,” bebernya.

Namun saat ini petani sawit bernafas lega. “Harga sudah semakin membaik, bahkan mencapai level tertinggi,” tukasnya.

Dia mendukung terbitnya Peraturan Gubernur Nomor 77 tahun 2020 yang mengatur tata niaga TBS petani swadaya. “Dengan hadirnya pergub ini, diharapkan harga TBS sawit petani swadaya Riau menjadi lebih terjamin,” tutupnya.


 

Komentar Via Facebook :