Berita / Nusantara /
Apip Tutup Sayembara Berhadiah Kebun Sawit dan Segepok Duit
Bengkulu, elaeis.co - Sayembara bagi kepala daerah di Bengkulu yang bisa menaikkan harga TBS dapat kebun sawit dan segepok duit akhirnya ditutup Apip Nurahman atau Apip Lentuy.
Sebelumnya, petani sawit asal Kabupaten Bengkulu Selatan ini sempat viral di media sosial lantaran membikin sayembara untuk kepala daerah di Provinsi Bengkulu yang bisa menaikkan harga TBS dapat hadiah.
Hadiah yang diberikan tak tanggung-tanggung, yakni kebun sawit bersertifikat seluas 1 hektare dan segepok duit bagi kepala daerah yang mampu menaikkan harga TBS Rp3.000/kg.
Ditutupnya sayembara itu lantaran hingga batas waktu yang ditentukan Apip (31 Juli 2022, red), tak satu pun pemimpin daerah yang mampu menaikkan harga TBS mencapai Rp3.000/kg.
Apalagi di daerah Apip, hingga Kamis (4/8) kemarin, harga jual TBS petani paling mahal seharga Rp1.000/kg. Mirisnya lagi, masih ada tengkulak di daerah itu yang membeli TBS petani dengan harga Rp800/kg.
"Sayembara sudah berakhir. Sebab tak satupun kepala daerah di Bengkulu yang mampu menaikkan harga TBS Rp3.000 per kilogram," kata dia saat bincang-bincang dengan elaeis.co, kemarin.
Meski begitu, Apip berencana akan kembali membikin sayembara dengan hadiah yang lebih besar lagi.
"Mungkin kemaren hadiahnya masih terlalu kecil, maka tak ada yang ikut. Bentar lagi kita akan buat kembali sayembara jilid ke-II dengan hadiah yang lebih besar lagi. Temanya tak jauh-jauh dari sawit," pungkasnya
Komentar Via Facebook :