https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Belum Ada Petani Sawit di Daerah ini Akses KUR Replanting, ini Sebabnya

Belum Ada Petani Sawit di Daerah ini Akses KUR Replanting, ini Sebabnya

Yeska Friadi Pemimpin BNI Kantor Cabang Bengkulu. Foto: Ist.


Bengkulu, elaeis.co - Petani kelapa sawit di Provinsi Bengkulu sampai saat ini belum ada yang memanfaatkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank BNI untuk pembiayaan peremajaan (replanting) kebunnya.

"Di Bengkulu belum ada yang mengajukan, di provinsi lain di Sumatera sudah banyak," kata Pemimpin BNI Kantor Cabang Bengkulu, Yeska Friadi, kepada elaeis.co.

Salah satu penyebab belum adanya pengajuan KUR replanting adalah karena pihak Bank BNI Bengkulu sampai saat ini belum menjalin kemitraan dengan perusahaan perkebunan kelapa sawit yang ada di daerah itu.

“Salah satu syarat dalam pengajuan KUR ini, petani harus menjadi mitra dari perusahaan atau PKS,” katanya.

Para petani juga belum melirik KUR replanting karena lebih memilih Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) yang didanai BPDPKS.

"Program dana hibah replanting dari pemerintah melalui dinas terkait lebih diminati petani,” jelasnya.

 

Komentar Via Facebook :