https://www.elaeis.co

Berita / Serba-Serbi /

Bunga Bangkai Tumbuh di California, Bikin Ribuan Bule Penasaran

Bunga Bangkai Tumbuh di California, Bikin Ribuan Bule Penasaran

Bunga bangkai milik Solomon Leyva di Alameda, California, Amerika Serikat (Peter Hartlaub/San Francisco Chronicle via AP)


Jakarta, Elaeis.co - Bunga bangkai, tanaman endemik Indonesia, ternyata bisa tumbuh di San Francisco Bay, Alameda, California, Amerika Serikat (AS). Lebih dari seribu warga AS rela antre untuk menyaksikan bunga berbau itu dari dekat.

Menurut San Francisco Chronicle, pemilik tanaman langka itu adalah Solomon Leyva. Semula, ia mengunggah foto bunga bangkainya di media sosial. Ternyata, banyak orang yang berminat melihatnya secara langsung. 

"Saya siapkan mobil, pergi ke rumah kaca, lalu mengangkut bunga bangkai itu dengan bantuan teman saya. Saya ke sini dan menaruhnya di gedung yang tak terpakai, lalu orang mulai berdatangan," kata Leyva, seperti dikutip Republika dari Associated Press.

Bunga bangkai atau Amorphophallus titanum itu ia taruh di bekas pompa bensin. Leyva duduk di dekatnya, sambil dengan sabar menjawab pertanyaan yang kerap sama dari para pengunjung. Ia memperkirakan, hingga pukul 16.00 sore sudah sekitar 1.200 orang yang datang.

Di antara pengunjung adalah Himanshu dan Sayali Jain. Pasangan itu membawa putra mereka yang berusia tiga tahun. 

"Saya ingin berterima kasih kepadanya, karena tadinya saya pikir kami tidak akan pernah bisa melihat (bunga bangkai)," kata Sayali Jain. 

Komentar Via Facebook :