https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Bupati Mian Ingatkan Petani Sawit soal Ini

Bupati Mian Ingatkan Petani Sawit soal Ini

Bupati Bengkulu Utara H Mian. (Ist)


Bengkulu, elaeis.co - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu tengah mengusulkan pelepasan lahan sekitar 36.000 hektar ke pusat. Lahan ini berada dalam kawasan Alas Bangun, Linmas Jaya, hingga wilayah Kilo Meter.

"Masih kita usulkan. Masyarakat mohon bersabar menunggu proses," kata Bupati Bengkulu Utara, H Mian, kemarin.

Oleh karena itu Mian meminta agar tidak ada lagi masyarakat yang membuka lahan dalam kawasan hutan karena dapat merugikan lingkungan dan keseimbangan ekosistem kawasan dan hutan lindung.

"Proses pelepasan masih kita usahakan, jadi jangan ada dulu yang membuka lahan jadi kebun sawit. Sebab itu menyalahi aturan. Kecuali nanti kalau usaha kita sudah clear untuk pelepasan. Itu baru bisa dibuka," ujarnya.

Komentar Via Facebook :