Berita / Serba-Serbi /
Disambut Antusias, Baazar Migor Murah untuk Petani Binaan Anak Perusahaan Sinar Mas
Rengat, elaeis.co - PT Mega Nusa Inti Sawit (MNIS) dan PT Kharisma Riau Santosa Prima (KRSP) di Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, menggelar baazar minyak goreng (migor) murah kepada petani binaan lewat koperasi yang berada di 23 desa dalam rangkaian bulan Ramadhan dan hari raya Idul Fitri, Sabtu (15/4).
Burhanuddin, Koordinator Kredit Koperasi Primer Anggota (KKPA) dan mewakili PT KRSP, mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan atas meningkatnya harga bahan kebutuhan pokok saat ini.
"Untuk tahun 2023 ini sedikitnya ada 12.680 liter migor kemasan merk Filma dijual dengan harga merakyat sebesar Rp 14.000/liter untuk petani yang tersebar dalam 21 koperasi di Kecamatan Batang Cenaku, Rakit Kulim, dan Seberida," katanya kepada elaeis.co.
Menurutnya, anak perusahaan PT. Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk (SMART) dalam melaksanakan baazar migor ini berlangsung selama 3 hari, terhitung sejak tanggal 15 hingga 17 April 2023. Prosesnya terbilang panjang, dimaksudkan agar semua petani kemitraan terakomodir mendapatkan migor tersebut.
"Kami tetap berkomitmen membantu serta peduli terhadap masyarakat yang ada di sekitar wilayah operasional seperti yang saat ini dilakukan oleh PT MNIS dan PT KRSP," pungkasnya.
Burhanuddin mengucapkan terimakasih kepada pemerintah desa dan pengurus koperasi yang telah memfasilitasi dan mendukung kegiatan yang mendapat sambutan antusias dari masyarakat itu.
Dikatakan, PT MNIS berhasil mengangkat perekonomian masyarakat pedesaan dan keluar dari garis kemiskinan lewat bisnis perkebunan kelapa sawit melalui kerjasama pola KKPA. Untuk diketahui, korporasi ini membangun kebun kemitraan kurang lebih mencapai 15 ribu hektar.
Terpisah, Wahyu Diantoro, Kepala Desa Kuala Gading, Kecamatan Batang Cenaku, menyampaikan terimakasih atas pelaksanaan baazar yang sangat membantu masyarakat menjelang perayaan Idul Fitri tahun ini.
"Terimakasih kepada PT MNIS dan PT KRSP yang telah memberikan keringanan harga bahan pokok petani di situasi harga kebutuhan naik di pasar. Semoga kegiatan seperti ini berkelanjutan untuk masyarakat yang berada di sekitar wilayah operasional perusahaan," ungkapnya.
Komentar Via Facebook :