Berita / Serba-Serbi /
Empat Siswi SMP Pekanbaru Nginap di Hotel, Emaknya Sempat Melapor ke Polisi
Pekanbaru, elaeis.co - Sejumlah orang tua di Pekanbaru membuat laporan kehilangan ke polisi karena anak-anak gadis mereka telah hilang. Setelah dilacak tim Satreskrim Polresta Pekanbaru, ternyata keempat siswi SMP itu menginap di sebuah hotel di Pekanbaru.
"Keempat siswi SMP itu yakni, SE (15), MT (13), W (15) dan CM (14) pergi dari rumah, Kamis (17/3) lalu. Keempatnya pergi dari rumah mereka di daerah Bukit Raya, Kota Pekanbaru," ujar Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Andri Setiawan kepada elaeis.co, Senin (21/3).
Andri menjelaskan, keempat siswi iru pamit ke orang tua mereka untuk pergi belajar kelompok. Namun, mereka tak ada kabar lebih dari 24 jam.
Tentu saja perbuatan anak-anak itu membuat pikiran dan hati orang tua mereka menjadi gelisah. Akhirnya, para orang tua membuat laporan kehilangan ke Mapolsek Bukit Raya. Laporan itu juga ditangani Polresta Pekanbaru.
"Kemudian kami melacak handphone mereka, tapi sudah tidak ada yang aktif. Kemudian kami melakukan pencarian," kata Andri.
Setelah tiga hari melacak, akhirnya polisi menemuka remaja itu di salah satu kamar hotel di Jalan Taskurun Pekanbaru. Tak ayal, polisi langsung membawa mereka.
Kepada polisi, mereka mengaku sengaja pergi dari rumah dengan berbagai alasan. Lucunya, salah satu gadis mengaku takut dimarahi orang tua. Ada juga yang beralasan pergi untuk mengerjakan tugas dari sekolah secara berkelompok dengan temannya.
"Di kamar hotel itu hanya empat orang ini saja, tak ada orang lain. Mereka juga mengaku sempat menginap di kos-kosan temannya," ucap Andri.
Terkait adanya dugaan keterlibatan protitisi anak dibawah umur, polisi mengaku belum menemukan petunjuk. Namun polisi sudah minta keterangan sejumlah saksi dan juga orang tua keempat ABG.
"Mereka masih terus pantau, kita juga sudah bilang ke orang tuanya agar terus diawasi," pungkasnya.
Komentar Via Facebook :