https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Harga Resmi TBS di Kalbar Turun

Harga Resmi TBS di Kalbar Turun

Petani sawit menimbang hasil panen. Foto: Adin Salihin


Pontianak, Elaeis.co - Kalimantan Barat (kalbar) saat ini tercatat sebagai salah satu sentra perkebunan sawit terbesar di Indonesia. Di daerah itu, pengumuman harga resmi tandan buah segar (TBS) produksi petani sawit bermitra dilakukan dua kali sebulan.

Untuk periode pertama di bulan Januari ini, berdasarkan pengumuman dari Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunak) Kalbar, Sabtu (15/1/2022), harga resmi TBS mengalami penurunan bila dibanding periode kedua bulan Desember 2021.

Misalnya untuk TBS dari usia tanam 10-20 tahun ditetapkan sebesar Rp 3.022,98/kg, turun Rp 244,2 dibanding periode sebelumnya yang ditetapkan sebesar Rp 3.267,18/kg.

Penurunan harga TBS itu menyusul penurunan harga minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) yang ditetapkan Rp 12.826,41/kg dan minyak inti sawit atau palm kernel oil (PKO) Rp 10.698,71/kg. Indeks "K" ditetapkan sebesar 91,65%.

Periode sebelumnya harga CPO ditetapkan Rp 13.791,73 dan PKO Rp 11.293,25, indeks "K" 92,40%.

Dengan demikian harga CPO turun sebesar Rp 965,32 dan harga PKO turun Rp 594,54, serta indeks "K" turun 0,75%.

Berikut daftar harga resmi TBS produksi petani sawit bermitra di Kalbar untuk periode pertama Januari 2022:


3 tahun Rp 2.261,52 (sebelumnya Rp 2.443,86)


4 tahun Rp 2.415,33 (sebelumnya Rp 2.610,45)


5 tahun Rp 2.578,74 (sebelumnya Rp 2.787,37)


6 tahun Rp 2.659,66 (sebelumnya Rp 2.874,85)


7 tahun Rp 2.756,86 (sebelumnya Rp 2.979,82)


8 tahun Rp 2.842,09 (sebelumnya Rp 3.072,16)


9 tahun Rp 2.888,92 (sebelumnya Rp 3.122,90)


10-20 tahun Rp 3.022,98 (sebelumnya Rp 3.267,18)


21 tahun Rp 2.971,65 (sebelumnya Rp 3.211,46)


22 tahun Rp 2.958,52 (sebelumnya Rp 3.197,21)


23 tahun Rp 2.889,17 (sebelumnya Rp 3.122,03)


24 tahun Rp 2.793,95 (sebelumnya Rp 3.018,80)


25 tahun Rp 2.704,61 (sebelumnya Rp 2.921,95) 


 

Komentar Via Facebook :