https://www.elaeis.co

Berita / Bisnis /

Harga Sawit Anjlok, FIFGROUP Kena Imbasnya

Harga Sawit Anjlok, FIFGROUP Kena Imbasnya

Branch Manager pembiayaan Group Astra (FIFGROUP) cabang Bengkulu, Yugo Lesmono. (Jos/Elaeis)


Bengkulu, elaies.co - Anjloknya harga sawi bukan hanya berdampak bagi petani. Namun, perusahaan pembiayaan (Finance) juga ikut kena getahnya.

"Pasti terdampak lah. Tapi belum terukur," kata Branch Manager pembiayaan Group Astra (FIFGROUP) cabang Bengkulu, Yugo Lesmono saat berbincang dengan elaeis.co, Kamis (19/5).

Maksud dari belum terukurnya itu lanjut Yugo karena saat ini masih diposisi pertengahan bulan. Jadi belum tahu berapa persentase jumlah penunggakan nasabah FIFGROUP, khususnya nasabah yang berpenghasilan dari sektor sawit.

"Akhir bulan nanti kita rilis persentase jumlahnya, karena closing-nya di akhir bulan," ujarnya.

Yugo tidak menampik nasabah FIFGROUP banyak yang berprofesi sebagai petani sawit. Itu karena ketika harga sawit mahal beberapa waktu lalu, banyak petani yang mengajukan pembiayaan unit ke FIFGROUP.

Yang paling banyak, petani yang berdomisili di Kabupaten Bengkulu Utara, Mukomuko, Seluma dan Bengkulu Selatan. Dimana penghasilan masyarakat daerah tersebut kebanyakan pekebun sawit.

"Kita selalu berharap agar harga TBS segera membaik, kalo sawit mahal dan stabil, kita juga ikut menikmatinya," ujar Yugo.

Komentar Via Facebook :