https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Harga Sawit di Aceh Masih Rendah Dibanding Riau, Sumut dan Jambi

Harga Sawit di Aceh Masih Rendah Dibanding Riau, Sumut dan Jambi

Ilustrasi-elaeis


Aceh, elaeis.co - Harga tandan buah segar (TBS) di Provinsi Aceh merangkak naik. Pekan ini harga sawit di Negeri Serambi Mekah tersebut dihargai Rp3.271 per kilogram untuk kelompok usia 10-20 tahun.

Kendati tergolong naik, harga sawit di Aceh masih sangat rendah dibandingkan daerah lainnya seperti di Provinsi Riau, Jambi, dan Sumatera Utara.

"Minggu ini harga TBS di Aceh cendrung naik dibanding minggu-minggu sebelumnya. Salah satu faktor kenaikan harga ini karena eskalasi perang Rusia dan Ukraina," kata Sekretaris Apkasindo Aceh Fadhli Ali kepada elaeis.co, Kamis (3/3).

Kendati naik, lanjut Fadhli, harga TBS di Aceh masih rendah dibanding Riau, Jambi dan Sumut. Di Riau, harga TBS sepekan kedepan dihargai Rp3.930/kg. Sementara Jambi, harga TBS kelapa sawit yang ditetapkan pemerintah setempat mencapai Rp3.900 per kilogram untuk usia 10-20 tahun.

Yang paling mahal di Sumatera Utara, kata Fadhli, harga TBS kepala sawit yang ditetapkan pemerintah daerah mencapai Rp4.000 per kilogram untuk usia 10-20 tahun.

"Sementara di Aceh, sekilonya masih di harga Rp3.271. Oleh karenanya, dibutuhkan kebijakan dari pemerintah untuk menetapkan harga TBS minimal dua kali dalam sebulan," pungkasnya.

Komentar Via Facebook :