https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Harga Sawit di Mukomuko Masih Seribuan

Harga Sawit di Mukomuko Masih Seribuan

Kredit Foto: Sahril/Elaeis


Bengkulu, elaeis.co - Harga pembelian tandan buah segar (TBS) di sejumlah pabrik minyak sawit di Kabupaten Mukomuko, Bengkulu, dibandrol Rp 1.700 per kilogramnya.  Harga itu turun Rp500/kg dibanding sebelumnya.

"Perhari ini, harga beli TBS di pabrik Rp1.700/kg. Tertinggi paling  Rp1.900/kg," kata Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Apriansyah kepada elaeis.co, Minggu (22/5).

Apriansyah bilang, turunnya harga TBS lantaran belum maksimalnya pengiriman CPO dari pabrik minyak sawit di Mukomuko keluar.

"Baru kemarin ada pengiriman ke Sumatera Utara, itupun cuman 1 sampai 2 tanki. Biasanya, sebelum ada kebijakan larangan ekspor, sampai 10 tanki perhari," ujarnya.

Walaupun keran Ekspor CPO oleh presiden Joko Widodo, cumankan itu baru akan mulai berlaku senin besok.

Apriansyah juga mengatakan, pihaknya sampai saat ini belum menerima surat pemberitahuan secara tertulis dari pemerintah pusat terkait pencabutan larangan ekspor CPO dan turunnya dari.

"Iya walau sudah diumumkan oleh Pak Presiden keran ekspor dibuka kembali pada Senin besok, tapi kita belum menerima secara tertulis yang akan kita bagikan ke seluruh pabrik minyak sawit di sini," ujarnya.

"Kan baru sebatas pengumuman. Walau begitu, mudah-mudahan dengan telah dibukanya ekspor ini harga TBS di tingkat petani segera membaik," pungkasnya.

Komentar Via Facebook :