https://www.elaeis.co

Berita / Bisnis /

Harga Sejumlah Komoditas di Riau Cenderung Merosot

Harga Sejumlah Komoditas di Riau Cenderung Merosot

Ilustrasi buah kelapa. Net


Pekanbaru, Elaeis.co - Harga jual komoditas yang dihasilkan beberapa kabupaten di wilayah Riau pekan ini cenderung mengalami penurunan. Bahkan hampir semua komoditas yang dihasilkan di wilayah Riau.

Di antaranya yakni harga kelapa butiran yang merupakan komoditi unggulan di wilayah Kabupaten Kuansing, Kampar dan Kepulauan Meranti. Komoditas ini mengalai penurunan sebesar Rp167 per kilogram. Sehingga harganya kini di angka Rp3.400/kg.

Hal yang sama juga terjadi pada kopra mutu kering 100%. Harganya turun sebesar Rp50/kg. Jadi komoditas yang menjadi salah satu unggulan di wilayah Kabupaten Indragiri Hilir dan Kabupaten Kepulauan Meranti dibandrol seharga Rp5.900/kg.

Lalu komoditas yang dihasilkan Kabupaten Kampar, Kabupaten Siak, Kabupaten Kuantan Singingi, Kabupaten Indragiri Hilir dan Kabupaten Kepulauan Meranti yakni pinang kering 100% juga harganya juga melorot. Turun sebesar Rp70/kg, sehingga harga nya kini diangka Rp14.060/kg.

"Hanya Tepung sagu basah yang tidak mengalami perubahan harga timbang Minggu lalu. Harganya masih sebesar Rp3.067/kg," terang Kepala Bidang Kabid Pengolahan dan Pemasaran Dinas Perkebunan Riau, Defris Hatmaja kepada elaeis.co, Selasa (01/2/2022).

Komoditas tepung sagu basah merupakan salah satu komoditi andalan wilayah  Kabupaten Siak, Kabupaten Indragiri Hilir dan Kabupaten Kepulauan Meranti.

Komentar Via Facebook :