https://www.elaeis.co

Berita / Bisnis /

Harga TBS Jambi Turun, Padahal CPO Naik

Harga TBS Jambi Turun, Padahal CPO Naik

Hasil panen sawit dijemput pengepul. foto: juan


Jambi, elaeis.co - Setelah pekan lalu turun Rp 46,42, pekan ini harga Tandan Buah Segar (TBS) sawit produksi pekebun bermitra di Provinsi Jambi turun lagi.

Berdasarkan hasil rapat tim pokja penetapan harga di Dinas Perkebunan (disbun) Provinsi Jambi, untuk periode 16-22 Juni 2023 harga TBS dengan usia tanam 10-20 tahun ditetapkan Rp 2.093/kg. "Turun Rp 35 dibandingkan harga TBS periode sebelumnya sebesar Rp 2.128/kg," kata Kepala Disbun Jambi, Agusrizal.

Harga inti sawit atau kernel juga turun signifikan sebesar Rp 333 atau dari Rp 4.950 jadi Rp 4.617/kg. Sebaliknya, harga minyak sawit mentah (CPO) justru naik walau sangat tipis yakni.sebesar Rp16. Pekan lalu harga CPO Rp 9.446 sedangkan periode kali ini Rp 9.462/kg.

Berikut daftar harga TBS produksi pekebun bermitra yang terbaru di Jambi: 

umur 3 tahun Rp 1.651 per kilogram

umur 4 tahun Rp 1.747 per kilogram

umur 5 tahun Rp 1.828 per kilogram

umur 6 tahun Rp 1.906 per kilogram 

umur 7 tahun Rp 1.954 per kilogram

umur 8 tahun Rp 1.994 per kilogram

umur 9 tahun Rp 2.034 per kilogram

umur 10 sampai 20 tahun Rp 2.093 per kilogram

umur 21 hingga 24 tahun Rp 2.028 per kilogram 

umur di atas 25 tahun Rp 1.930 per kilogram.

Agusrizal menegaskan bahwa daftar harga tersebut berlaku untuk petani yang telah bermitra dengan perusahaan.
 

Komentar Via Facebook :