Berita / Pasar /
Jumat Berkah, Harga TBS Sawit di Sejumlah PKS Naik Lagi
Pekanbaru, elaeis.co - Sejumlah pabrik kelapa sawit (PKS) di Provinsi Riau kembali menaikkan harga pembelian tandan buah segar (TBS) sawit.
Hal ini dikabarkan oleh Katimin, salah seorang petani sawit di Kabupaten Siak. Dia mengatakan bahwa ada sejumlah PKS yang mengumumkan kenaikan harga TBS untuk hari ini, Jumat (15/3).
Seperti di PKS PT Anugerah Tani Makmur (ATM) Maredan, Kabupaten Siak, yang mengumumkan kenaikan harga TBS sebesar Rp 30 menjadi Rp 2.590/kg.
"Harga TBS di PT SAR melalui SPB LLL dan MSM hari ini juga naik Rp 20 jadi Rp 2.530/kg," kata Katimin.
Kemudian PKS PT SISL mengumumkan kenaikan harga TBS sebesar Rp 20 menjadi Rp 2.470/kg. Sedangkan harga pembelian berondolan di PKS tersebut juga naik Rp 20 menjadi Rp 3.035/kg.
"Harga TBS di PT IIS juga naik Rp 30 jadi Rp 2.580/kg," tambahnya.
Selain Katimin, salah seorang toke sawit di Kabupaten Rokan Hulu, Sutarno juga memberikan kabar serupa.
"Harganya di PKS PT Musim Mas Dusun Surau Tinggi juga naik Rp 20 jadi Rp 2.535/kg. Kemudian di Ramp Era Bumi Bangun juga naik Rp 40 menjadi Rp 2.560/kg," katanya.
Komentar Via Facebook :