Berita / Sumatera /
Kabar Investasi di Siak, 3 Tahun Berturut-turut Moncer!
Siak, elaeis.co - Bupati Siak Alfedri mengatakan realisasi investasi di Kabupaten Siak dari tahun 2020 hingga tahun 2022 mengalami peningkatan.
”Selama 3 tahun berturut-turut, realisasi investasi di Kabupaten Siak terus meningkat. Dengan rincian di tahun 2020, target Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) Rp1,5 triliun dan terealisasi Rp3,5 triliun. Sedangkan target Penanaman Modal Asing (PMA) sebesar Rp100 miliar, dan terealisasi sebesar Rp255 miliar," kata Alfedri dalam keterangan tertulis, Rabu (30/11).
Sementara untuk tahun 2021, target PMDN Rp3,4 triliun, dan terealisasi sebesar Rp4,1 triliun. Sedangkan target PMA sebesar Rp150 miliar, dan terealisasi Rp544 miliar.
"Sementara 2022, target PMDN sebesar Rp4,5 triliun, dan terealisasi sebesar Rp5,2 triliun. Sedangkan target PMA sebesar Rp1 triliun, dan terealisasi RP1,2 triliun," ujarnya.
Alfedri juga mengatakan, untuk terus meningkatkan dan memberikan pelayanan, Kabupaten Siak juga tengah membangun Mall Pelayanan Publik.
"Nantinya, Mall Pelayanan Publik ini akan menyediakan semua pelayanan. Jadi untuk mengurus berbagai pelayanan cukup datang di satu tempat," pungkasnya.
Komentar Via Facebook :