https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Kemungkinan Pembangunan Pabrik BBN di Muba Batal

Kemungkinan Pembangunan Pabrik BBN di Muba Batal

Ilustrasi-elaeis


Sumsel, elaeis.co - Rencana pembangunan pabrik pengolahan minyak sawit mentah menjadi Bahan Bakar Nabati (BBN) di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Provinsi Sumatera Selatan sudah berdengung sejak 2020.

Tetapi, sampai saat ini belum ada secercah sinar yang memastikan pabrik itu akan dibangun di sana. Padahal, Pemkab Muba sudah memamerkan hasil olahan itu tahun lalu dengan menggandeng Institut Teknologi Bandung (ITB). 

Namun sampai sekarang pembangunan itu belum tahu rimbanya. Bahkan, santer kabar pabrik tersebut batal dibangun di Muba. "Jadi, info terakhir, pabrik itu dibangun tidak di Muba. Sebab sampai sekarang juga belum dibangun kan," kata Ketua Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Sumsel, M Yunus menjawab elaeis.co, kemarin.

Dari informasi yang diperoleh Yunus, pembangunan pabrik BBN itu rencananya dipindahkan ke daerah Jawa Tengah. 

"Rencananya dibangun di Jawa Tengah. Karena lebih representatif mungkin," kata dia.

Menurut Yunus, pemindahan pabrik itu hal yang wajar. Sebab selama ini BBN yang ada juga diolah langsung di kilang Pertamina.

"Kayak di Dumai Riau contohnya, kan diolah di kilang Pertamina. Pada intinya, pemerintah tidak membuat unit sendiri. Yang ada dimanfaatkan," pungkasnya.

Komentar Via Facebook :