https://www.elaeis.co

Berita / Bisnis /

Keren, Harga Resmi TBS Kalbar Melejit

Keren, Harga Resmi TBS Kalbar Melejit

Samsu Hudni Madani, petani swadaya di Kalimantan, menunjukkan TBS yang baru dipanen di kebunnya. Foto: Ist.


Pontianak, elaeis.co - Pergerakan harga resmi tandan buah segar (TBS) produksi petani sawit bermitra di Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) sangat menggembirakan. 

Di saat harga TBS di provinsi lain hanya naik tipis, di  provinsi ini justru melejit pada periode pertama bulan Februari.

Dari pengumuman yang disampaikan pihak Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalbar yang diterima elaeis.co, Kamis (17/2/2022), disebutkan harga resmi TBS periode pertama Februari naik sebesar Rp 118,49/kg untuk tahun tanam 10-20 tahun. Dari semula Rp 3.304,81/kg pada periode kedua Januari menjadi Rp 3.423,30/kg.

Lalu harga minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) ditetapkan Rp 14.517,17/kg, naik Rp 363,76 dari periode sebelumnya yakni Rp 14.153,41/kg.

Kemudian untuk inti sawit atau palm kernel (PK) ditetapkan Rp 11.718,46/kg, naik sebanyak Rp 575,83 dari harga sebelumnya Rp 11.142,63/kg.

Berikut harga resmi TBS di Kalbar untuk periode pertama Februari: 


3 tahun Rp 2.560,34 (sebelumnya Rp 2.471,25)


4 tahun Rp 2.735,20 (sebelumnya Rp 2.640,54)


5 tahun Rp 2.920,81 (sebelumnya Rp 2.820,13)


6 tahun Rp 3.012,48 (sebelumnya Rp 2.908,64)


7 tahun Rp 3.122,41 (sebelumnya Rp 3.014,68)


8 tahun Rp 3.219,34 (sebelumnya Rp 3.108,54)  


9 tahun Rp 3.272,61 (sebelumnya Rp 3.160,16)


10-20 tahun Rp 3.423,30 (sebelumnya Rp 3.304,81)


21 tahun Rp 3.364,72 (sebelumnya Rp 3.247,92)


22 tahun Rp 3.349,74 (sebelumnya Rp 3.233,38)


23 tahun Rp 3.270,77 (sebelumnya Rp 3.156,85)


24 tahun Rp 3.162,37 (sebelumnya Rp 3.051,78)


25 tahun Rp 3.060,65 (sebelumnya Rp 2.953,19) 


 

Komentar Via Facebook :