https://www.elaeis.co

Berita / Serba-Serbi /

Korban Banjir Dapat Bantuan Minyak Goreng dan Mie Instan

Korban Banjir Dapat Bantuan Minyak Goreng dan Mie Instan

Guntur Arfandi, HRD PT Sanling Sawit Sejahtera (kiri) saat menyerahkan sembako ke perwakilan Pemkab Inhu. Foto: Humas


Rengat, elaeis.co - Empat perusahan perkebunan kelapa sawit yang beroperasi di Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau, menyalurkan bantuan untuk masyarakat yang terdampak banjir beberapa waktu lalu.

Perusahaan yang menunjukkan kepeduliannya itu masing-masing pabrik kelapa sawit milik PT Sanling Sawit Sejahtera (SSS) di Kecamatan Lubuk Batu Jaya, perkebunan kelapa sawit PT Sinar Widita Pamarta (SWP) di Kecamatan Pasir Penyu, perkebunan kelapa sawit PT Indrawan Perkasa yang beroperasi di Kecamatan Batang Gansal, dan PT Nikmat Halona Reksa (NHR).

Guntur Arfandi, HRD di PT SSS, mengatakan, paket bantuan tersebut diserahkan ke pihak pemerintah daerah yang dinilai lebih paham proses penyalurannya.

"Titik warga yang terkena air banjir kan mereka yang tahu. Maka dari itu manajemen mempercayai pemerintah daerah untuk penyaluran bantuan kepada warga yang sangat membutuhkan uluran tangan," terangnya kepada elaeis.co, kemarin.

Dia merinci, sebanyak 500 liter minyak goreng dan 100 dus mie instan diserahkan untuk masyarakat yang terkena bencana alam. "Inisiatif ini wujud partisipasi manajemen untuk meringankan beban warga korban banjir," sebutnya.

Menurutnya, kegiatan sosial seperti ini sudah menjadi tanggung jawab korporasi seperti dikemas dalam Corporate Social Responsibility (CSR) sesuai dengan Undang-undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas.

"Regulasi itu mewajibkan perseroan yang menjalankan kegiatan usaha di bidang dan/atau berkaitan dengan sumber daya alam, wajib melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungan," pungkasnya. 


 

Komentar Via Facebook :