Berita / Sumatera /
Mantan Mendagri Wafat, Gubernur Syamsuar Kenang Jasanya Membangun Riau
Pekanbaru, Elaeis.co - Gubernur Riau, Syamsuar menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya mantan Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Letjen (Purn) Syarwan Hamid.
Syarwan meninggal dunia Kamis (25/3) sekitar pukul 03.30 Wib di usia 78 tahun. Syarwan dinilai memiliki banyak jasa bagi Riau sebagai putra daerah.
"Saya atas nama pribadi, sekeluarga serta Pemprov Riau dan masyarakat turut berduka cita atas berpulang ke rahmatullah Letjen Purn H Syarwan Hamid," ujar Syamsuar.
Syamsuar mengenang jasa, mantan Mendagri era BJ Habibie itu bagi pembangunan di Riau. Syarwan memiliki peran penting saat pemekaran Riau dan Kepulauan Riau.
"Beliau memiliki jasa dalam pemekaran daerah di Indonesia. Termasuk di Riau dan Kepualuan Riau, semoga alm ditempatkan dalam tempat yangg terbaik di sisi Allah SWT," ucap Syamsuar.
Syarwan tutup usia tadi pagi. Kabar meninggalnya Syarwan turut dibenarkan Kapuspen Kemendagri, Benny Irwan.
Benny mengaku dapat kabar meninggalnya Syarwan dari pihak keluarga. Namun, Benny belum mengetahui soal penyebab meninggalnya putra kelahiran Siak itu.
"Kami mendapatkan informasi dari keluarga tentang hal ini, namun tidak mendapatkan penjelasan tentang sebab meninggalnya almarhum. Meninggal pukul 03.30 WIB tanggal 25 Maret 2021. Alamat Rumah Duka Jl. Rantai Kuningan G90/2 KPAD. Bulak Rantai. Jakarta Timur," tandasnya.
Komentar Via Facebook :