https://www.elaeis.co

Berita / Kalimantan /

Naik lagi, Harga Sawit di Kalteng Rp2.352,81/Kg

Naik lagi, Harga Sawit di Kalteng Rp2.352,81/Kg

TBS sawit. Foto: Dok. Elaeis


Palangka Raya, elaeis.co - Harga kelapa sawit di Kalteng untuk bulan September mengalami kenaikan. Berdasarkan hasil rapat penetapan dinas perkebunan, kelapa sawit di wilayah itu dibandrol Rp2.352,81/kg.

Jika dibandingkan dengan harga bulan Agustus, maka terjadi kenaikan sebesar Rp11,72/kg. Sebab bulan lalu harganya hanya Rp2.341,09/kg.

Ketua Aspek-PIR Kalteng, Yusroh Fataqin, mengaku bersyukur karena harga kelapa sawit di wilayahnya masih cenderung stabil. Bahkan meningkat pada periode ini.

"Bersyukur harga masih lumayan tinggi," katanya.

Dirincinya, harga CPO yang menjadi patokan untuk penetapan harga September dibandrol Rp10.705,21. Artinya lebih rendah ketimbang bulan Agustus yang sebesar Rp10.748,59/kg.

"Meski harga CPO turun, namun harga sawit masih cenderung naik. Bisa jadi lantaran dipengaruhi oleh biaya transpor yang rendah," paparnya.

Berikut rincian harga kelapa sawit Kalteng periode September ;

Usia 3 tahun Rp1.720,52/kg
Usia 4 tahun Rp1.881,01/kg
Usia 5 tahun Rp2.032,52/kg
Usia 6 tahun Rp2.091,67/kg
Usia 7 tahun Rp2.132,42/kg
Usia 8 tahun Rp2.230,02/kg
Usia 9 tahun Rp2.288,65/kg
Usia 10-20 tahun Rp2.352,81/kg
Usia 21 tahun Rp2.349,39/kg
Usia 22 tahun Rp2.344,54/kg
Usia 23 tahun Rp2.323,22/kg
Usia 24 tahun Rp2.311,65/kg.
 

Komentar Via Facebook :