https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Pabrik Rajin Beri Jangkos Sawit ke Petani, Begini Kata Dinas Pertanian Kaur

Pabrik Rajin Beri Jangkos Sawit ke Petani, Begini Kata Dinas Pertanian Kaur

Kepala Bidang Perkebunan Dinas Pertanian Kabupaten Kaur, Jhon Dal. Foto: Dirgantara


Bengkulu, elaeis.co - Kepala Bidang Perkebunan Dinas Pertanian Kabupaten Kaur, Jhon Dal, memuji pabrik kelapa sawit di daerah itu karena ikut mendukung kesejahteraan petani dengan memberikan janjang kosong (jangkos) sebagai bahan pupuk organik.

"Pemberian janjang kosong kelapa sawit ini menjadi salah satu bahan penting untuk produksi pupuk organik bagi petani," kata Jhon, kemarin.

PT Ciptamas Bumi Selaras (CBS) merupakan perusahaan yang aktif memberikan janjang kosong sawit kepada para petani.

"Langkah ini telah membantu petani dalam meningkatkan produktivitas dan kualitas tanaman sawit," kata dia.

Selain itu, PT Anugerah Pelangi Sukses (APLS) juga menyediakan janjang kosong untuk membantu petani memenuhi kebutuhan pupuk organik.

"Perusahaan-perusahaan tersebut telah berkomitmen untuk terus berkontribusi positif bagi petani kelapa sawit di Kabupaten Kaur. Memberikan janjang kosong kelapa sawit adalah salah satu cara mendukung pertanian berkelanjutan," tutur Jhon.

Komentar Via Facebook :