https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Pelajar dan Guru Diajak Jadi Juru Kampanye Sawit

Pelajar dan Guru Diajak Jadi Juru Kampanye Sawit

(Ist.)


Jakarta, Elaeis.co - Para pelajar di Provinsi Jawa Tengah diharapkan bisa menjadi juru kampanye positif bagi kelapa sawit.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala BPTIK Dinas Pendidikan Jawa Tengah, Dr Siswanto dalam sambutannya pada seminar bertema "Kupas Tuntas Mitos dan Fakta Tentang Sawit" yang digelar oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) dan PGRI Jawa Tengah, di Semarang, Sabtu (30/10/2021) pagi.

"Kami bersyukur anak kami yang saat ini duduk di bangku SMA dan SMK dikenalkan lebih jauh dengan komoditas sawit. Ini diharapkan akan mengarahkan orientasi untuk mengenal kelapa sawit lebih baik," kata Siswanto.

Siswanto mengatakan, dengan informasi yang disampaikan oleh para pakar dalam seminar itu, nantinya para siswa maupun tenaga pendidik diharapkan bisa menjadi jembatan untuk mengkampanyekan sawit sebagai sumber energi baru terbarukan.

"Kami harapkan para peserta bisa memperoleh pengetahuan dan informasi secara holistik terkait kelapa sawit. Melalui forum ini, para guru dan peserta didik sejatinya telah disebar untuk menjadi juru kampanye yang mengusung tentang sawit," tambahnya. 

Menurutnya, sawit telah memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia sehingga para pelajar diharapkan nantinya bisa mengembangkan berbagai inovasi untuk kemajuan industri sawit tanah air.

"Forum ini akan mengarahkan orientasi untuk mengenal lebih jauh tentang kelapa sawit. Nantinya diharapkan akan lebih banyak anak muda yang bisa menghasilkan produk baru dari sawit," ujar Siswanto. 


 

Komentar Via Facebook :