https://www.elaeis.co

Berita / Kalimantan /

Pembangunan Jalan Lingkar di Tengah Kebun Sawit Dikebut

Pembangunan Jalan Lingkar di Tengah Kebun Sawit Dikebut

Bupati Satono meninjau pembukaan jalan lingkar Desa Lumbang. Foto: Diskominfo Sambas


Sambas, elaeis.co - Bupati Sambas, Kalimantan Barat, H Satono, meninjau kegiatan pembukaan jalan lingkar di Desa Lumbang, Kecamatan Sambas. Ia ingin memastikan pembangunan jalan yang membelah kebun sawit itu cepat selesai.

Meskipun peninjauan itu berlangsung di tengah derasnya hujan, puluhan warga antusias mendampingi Satono.

“Jalan ini menjadi harapan dan sangat ditunggu masyarakat Desa Lumbang,” jelas Satono melalui keterangan resmi Diskominfo Sambas, kemarin.

Dia mengatakan, jalan lingkar sepanjang 6,5 kilometer dan lebar 12 meter itu akan menghubungkan Desa Lumbang ke Desa Lubuk Lagak, Kecamatan Sambas.

“Sekian puluh tahun menjadi penantian warga Desa Lumbang dan sekitarnya. Alhamdulillah hari ini saya  mewakili Pemkab Sambas bersama Dandim, kades, dan masyarakat, bersama-sama menyaksikan pembukaan akses jalan ini sebagai bukti konkret pemerintah mewujudkan harapan dan doa masyarakat,” katanya.

"Saya mengharapkan kerja sama dan kolaborasi yang baik supaya pembangunan yang ada di Kabupaten Sambas khususnya di Desa Lumbang berjalan baik dan lancar sesuai harapan," tambahnya.

Menurutnya, akses jalan lingkar akan memudahkan masyarakat mengangkut hasil panen sawit dan hasil pertanian lainnya.

"Lancarnya arus transportasi bisa meningkatkan ekonomi kerakyatan khususnya bagi masyarakat petani dan pekebun di Desa Lumbang dan sekitarnya," sebutnya.
 

Komentar Via Facebook :