https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Penghapusan PE Mulai Berikan Dampak Positif Terhadap Harga TBS

Penghapusan PE Mulai Berikan Dampak Positif Terhadap Harga TBS

Ilustrasi-petani kelapa sawit di Indonesia. (Syahrul/Elaeis)


Pekanbaru, elaeis.co - Penghapusan Pungutan Ekspor (PE) yang diberlakukan oleh pemerintah sudah mulai memberikan dampak positif terhadap harga tadan buah segar (TBS) kelapa sawit petani. Seperti yang terjadi di provinsi Riau. Minggu ini harga TBS naik hingga menyentuh angka Rp1.936,81/kg.

"Alhamdulillah harga sawit naik, artinya peniadaan PE mulai berdampak. Saat ini kontrak tender juga sudah mulai ada perubahan," kat Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Aspek-PIR Indonesia Riau Sutoyo kepada elaeis.co, Selasa (26/7).

Dari kenaikan harga tersebut memperlihatkan bahwa ekspor CPO sudah mulai berjalan. Bahkan kenaikan ini sudah terjadi sejak beberapa waktu lalu.

"Harga di lapangan sudah berangsur naik, sudah ada perubahan. Namun memang yang paling lumayan adalah petani mitra. Kalau petani swadaya ada kenaikan tapi masih tipis. Petani mitra ada acuan sementara swadaya tidak," paparnya.

Berikut harga TBS Riau pekan ini ;

Umur 3th (Rp 1.426,24);
Umur 4th (Rp 1.545,81); 
Umur 5th (Rp 1.690,43); 
Umur 6th (Rp 1.731,17); 
Umur 7th (Rp 1.798,70); 
Umur 8th (Rp 1.848,48); 
Umur 9th (Rp 1.892,23);
Umur 10th-20th (Rp 1.936,81); 
Umur 21th (Rp 1.853,99); 
Umur 22th (Rp 1.844,61); 
Umur 23th (Rp 1.836,80);
Umur 24th (Rp 1.758,67); 
Umur 25th (Rp 1.715,70);
Indeks K : 88,01%
Harga CPO Rp 8.876,97
Harga Kernel Rp 4.652,77

Komentar Via Facebook :