https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Petani Berharap Harga TBS Saat ini Jadi Standar Baru

Petani Berharap Harga TBS Saat ini Jadi Standar Baru

Kebun sawit milik Defri, petani swadaya di Trans DU SKPC, Kecamatan Rambah Hilir, Rohuk. Foto: Dok. pribadi


Pekanbaru, Elaeis.co - Tingginya harga tandan buah segar (TBS) saat ini membuat petani sawit di seantero negeri bersuka ria. Semua berharap harga tak turun lagi selamanya.

Anto, petani sawit swadaya di Trans DU SKPC, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, termasuk yang tengah senang-senangnya saat ini. Dia mengaku hasil panen sawitnya saat ini dihargai Rp 3.000/kg oleh toke atau pengepul. 

"Makin hari makin mantap harga sawit. Minggu kemarin waktu panen dihargai Rp 2.970/kg. Kemarin naik lagi, sudah Rp3.000/kg. Mudah-mudahan gak turun lagilah," kata Anto saat dihubungi Elaeis.co, Senin (6/12). 

Hal senada juga diungkapkan Defri, petani sawit milenial dari desa tersebut. Peraih beasiswa sawit dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) itu mengaku sangat bersyukur dengan harga sawit yang sangat baik saat ini. 

"Mudah-mudahan harga saat ini menjadi standar harga baru. Jadi petani sawit bisa lebih sejahtera lagi ke depan. Walaupun sawit punya masa kelam beberapa tahun lalu karena harga sempat anjlok, tapi sekarang semua sudah berubah," katanya. 


 

Komentar Via Facebook :