https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Petani Minta Lahan Kosong Diserahkan Untuk Masyarakat Bukan Perusahaan

Petani Minta Lahan Kosong Diserahkan Untuk Masyarakat Bukan Perusahaan

Sekretaris Apkasindo Aceh, Fadhli Ali. (Istimewa)


Aceh, elaeis.co - semakin menipisnya lahan kosong yang ada di Provinsi Aceh, membuat masyarakat sulit untuk ikut berbudidaya kelapa sawit. Padahal kelapa sawit memiliki potensi untuk bergantung hidup atau memperbaiki ekonomi masyarakat.

Berkaca dari soalan itu, Sekretaris Apkasindo Aceh, Fadhli Ali menilai pemerintah seharusnya memperhatikan kondisi tersebut.

Menurutnya masyarakat harus dilibatkan untuk menggarap lahan kosong yang ada. Sebab juga akan menjadi langkah konkrit untuk memajukan daerah.

Baca juga: Apkasindo Dukung Rencana Pemkab Agam Realisasikan DBH Untuk Jaminan Sosial Petani Sawit

"Lahan semakin sempit, jika ada jangan lah diberikan kepada perusahaan. Seharusnya libatkan masyarakat setempat dengan pola kerjasama. Perusahaan biarlah mengelola lahan yang sudah dimilikinya," ujarnya kepada elaeis.co, Minggu (1/9).

Kemudian lanjut Fadhli, pemerintah juga kudu melakukan penertiban terhadap perusahan-perusahaan yang tidak memiliki izin dalam pembangunan kebun kelapa sawit. Seperti yang terjadi di Kabupaten Simeulue, dimana pihaknya mendukung pemerintah menghentikan operasional perusahaan kelapa sawit yang mengelola 1.200 hektar kebun kelapa sawit tanpa dilengkapi perizinan yang sah.

Baca juga: Petani Sawit di Paser Didorong Bangun Korporasi dan Lembaga Petani

"Lahan perusahaan itu kalau bisa biarkan tetap menjadi perkebunan kelapa sawit namun dihibahkan kepada masyarakat untuk penggarapannya. Sehingga masyarakat di wilayah itu perekonomiannya meningkat bukan hanya menjadi penonton sejak perusahaan itu beroperasi sejak 2019 lalu," paparnya

"Menurut kami jika ada lahan kosong segera koordinasikan dengan masyarakat untuk digarap, jangan dianggurin. Sehingga lahan produktif dan terbuka lapangan kerja," imbuhnya.

Baca juga: Pabrik Minyak Goreng Dikelola KUD, Petani Sawit Diharapkan Makin Sejahtera

Fadhli berharap pemimpin terpilih di Aceh peduli dan memiliki visi yang bagus dalam pemanfaatan sumber daya alam, khusunya lahan pertanian dan perkebunan di Aceh.

Komentar Via Facebook :