https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

PKS yang Tutup Sementara Diminta Tutup Selama-lamanya

PKS yang Tutup Sementara Diminta Tutup Selama-lamanya

Truk pengangkut TBS sawit antre karena PKS membatasi pembelian. Foto: Ist.


Jambi, elaeis.co - Surat Edaran (SE) Menteri Pertanian yang meminta kepala daerah sentra sawit mengawal pembelian TBS oleh PKS minimal Rp 1.600/kg nampaknya tak berguna di Jambi. Tangki timbun CPO di provinsi itu sudah penuh semua sehingga PKS tak bisa membeli TBS.

Hal tersebut diungkap oleh Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Jambi, Agusrizal.

"Itu tidak ada sanksinya. Kalau tangki timbun penuh dan ekspor CPO belum lancar, kita tidak bisa menindaknya," katanya, kemarin. 

Karena daya serap pabrik berkurang, akibatnya harga TBS di tingkat petani anjlok dan umumnya hanya dihargai Rp 600/kg.

Ketua DPD Apkasindo Merangin, Joko Wahyono, dengan tegas meminta PKS membeli TBS petani dengan harga yang layak.

"Soal tangki penuh, itu soal teknis. Kalau ada PKS bilang tutup sementara atau tidak terima buah, Apkasindo meminta PKS itu tutup saja selama-lamanya," tandasnya.

"Kita juga tetap meminta pemerintah untuk memperkecil pungutan ekspor, DMO, dan lain lain," katanya menambahkan.

 

Komentar Via Facebook :