Berita / Internasional /
Rayakan Kemenangan, Taliban Berpesta Tembakan, 17 Orang Tewas
Jakarta, Elaeis.co - Setidaknya 17 orang terbunuh dan 41 orang luka-luka akibat aksi tembakan yang terjadi di Kabul, Afghanistan pada hari ini, Sabtu (04/09/2021).
Mengutip Reuters, Sabtu (04/09/2021), tembakan tersebut merupakan tembakan perayaan, setelah Taliban mengklaim berhasil merebut satu-satunya daerah Afghanistan yang belum ditaklukkan, Lembah Pansjhir. Tembakan pun dilepas ke udara dan membunuh warga sipil.
Tembakan kemenangan juga tak hanya dilakukan Taliban di Lembah Pansjhir, di mana setidaknya 14 orang lainnya juga terluka karena para anggota Taliban di Provinsi Nangarhar melepaskan tembakan perayaan yang sama.
Taliban sendiri memang sering melepaskan tembakan ke udara untuk merayakan kemenangan. Tak lama setelah Amerika Serikat hengkang dari Afghanistan pada awal pekan ini, Taliban juga melepaskan tembakan di berbagai ruas jalan.
Juru bicara utama Taliban Zabihullah Mujahid pun mengimbau para anggotanya untuk tidak merayakan kemenangan dengan melepaskan tembakan ke udara.
"Hindari melepaskan tembakan ke udara dan bersyukurlah saja kepada Tuhan. Peluru dapat melukai warga sipil, jadi jangan menembak jika tak diperlukan," tutur Mujahid, seperti dikutip CNBC Imdonesia dari Reuters, Sabtu (04/09/2021).
Komentar Via Facebook :