Berita / Nasional /
Riau Belum Dapat Bocoran Jatah DBH Sawit dari Pusat
Pekanbaru, elaeis.co - Dana Bagi Hasil (DBH) perkebunan sawit hingga kini belum juga bisa dicairkan kepada daerah.
Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyatakan saat ini anggaran DBH perkebunan sawit belum cair karena Peraturan Menteri Keuangan (PMK) yang masih dalam proses penyelesaian.
Disebutkan bahwa total alokasi DBH sawit yang disediakan oleh Kementerian Keuangan adalah sebesar Rp 3,4 triliun. Akan tetapi, belum diketahui persis besaran dana DBH yang akan diterima masing-masing daerah.
Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Riau, Syahrial Abdi mengaku pihaknya juga belum mendapatkan bocoran besaran DBH sawit yang akan diterima Riau.
"Hingga saat ini kita belum menerima informasi terkait itu," kata Syahrial Abdi kepada elaeis.co, Senin (21/8).
Dia mengatakan bahwa besaran DBH sawit nantinya baru akan diketahui setelah Peraturan Menteri Keuangan (PMK) diterbitkan.
"Akan dikeluarkan PMK infonya," kata dia.
Komentar Via Facebook :