https://www.elaeis.co

Berita / Serba-Serbi /

Rp 106,4 Milyar Dana KUR Dicairkan, Mayoritas untuk Petani Sawit

Rp 106,4 Milyar Dana KUR Dicairkan, Mayoritas untuk Petani Sawit

Ilustrasi


Bengkulu, elaeis.co - PT Bank Syariah Indonesia (BSI) terus berkomitmen untuk mendukung sektor pertanian di Indonesia dengan menyediakan akses pembiayaan melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Tahun ini BSI menargetkan alokasi KUR sebesar Rp 14,5 triliun, dan di Bengkulu sendiri telah berhasil direalisasikan pembiayaan sebesar Rp 106,4 miliar untuk 5.091 orang debitur. Mayoritas debitur tersebut adalah petani kelapa sawit yang berada di Kabupaten Mukomuko.

Area Segment Micro dan Pawning Manager BSI Bengkulu, Hendro Widodo mengatakan, pembiayaan KUR yang diberikan oleh BSI di Bengkulu diharapkan dapat membantu petani sawit untuk meningkatkan produksi dan kesejahteraan.

"Kami berharap dengan pembiayaan KUR ini, petani dapat memperoleh akses pembiayaan yang mudah dan terjangkau sehingga dapat mengembangkan usaha mereka,” ujarnya, Minggu (7/5).

Ia mengungkapkan bahwa KUR sangat penting bagi petani kelapa sawit di Bengkulu karena kebanyakan dari mereka merupakan petani kecil dengan akses terbatas ke pembiayaan. 

Salah satu debitur KUR di Bengkulu, Supriyanto, mengaku senang dengan pelayanan yang diberikan oleh BSI. "Proses pengajuan KUR sangat mudah dan cepat,” ungkapnya.

Supriyanto berharap pemerintah harus lebih aktif dalam memberikan dukungan kepada petani kecil, terutama dalam hal pengembangan teknologi dan infrastruktur. “Supaya petani dapat lebih mudah untuk meningkatkan produksinya,” tambahnya.

Mendukung pernyataan Supriyanto, Ketua Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Bengkulu, John Irwansyah, menyatakan bahwa infrastruktur dan teknologi adalah faktor kunci dalam meningkatkan produksi kelapa sawit di Bengkulu. 

“Infrastruktur dan teknologi yang masih terbatas menjadi kendala utama dalam meningkatkan produksi kelapa sawit di Bengkulu," tutupnya.
 

Komentar Via Facebook :