Berita / Sumatera /
Samsuar Terima Bantuan Benih Ikan dari PT Gandaerah
Pelalawan, Elaeis.co - PT Gandaerah berkomitmen melakukan program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk masyarakat sekitar kebun. Salah satu programnya bidang pengembangan ekonomi adalah budidaya ikan air tawar di Kelurahan Ukui, Kabupaten Pelalawan, Riau.
Dalam program tersebut, perusahaan memberikan bantuan kepada kelompok dan LPM yang diketuai oleh Samsuar dalam bentuk benih ikan nila dengan jumlah 600 ekor beserta bantuan pakan untuk ikan.
Kepada elaeis.co, pejabat humas perusahaan, Randa, menyebut bahwa bantuan itu diserahkan, Selasa (3/8). "Munculnya program budidaya ikan air tawar ini atas usulan dari masyarakat di sana, selanjutnya dilihat potensi sumber daya alam yang ada," kata dia.
"Ketersediaan air dan tempat, serta peluang pasar yang ada. Dengan melihat potensi tersebut, akhirnya kami memutuskan untuk melaksanakan program ini," timpalnya.
Harapan kami, lanjut Randa budidaya ikan ini dapat meningkatkan tambahan pendapatan ekonomi keluarga bagi anggota kelompok, dan juga memberikan manfaat untuk ketersediaan ikan di kelurahan ini.
"Semoga kelompok dapat mengembangkan budidaya ikan ini, ikan bertambah banyak, dan anggota kelompoknya juga bertambah, sehingga bantuan ikan ini dirasakan oleh masyarakat lain bukan hanya kelompok ini saja," pungkasnya.
Dengan adanya bantuan itu, Samsuar mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh PT Gandaerah. Ia berharap hubungan baik antar masyarakat dengan perusahaan semakin terjalin dengan baik.
Komentar Via Facebook :