Berita / Nusantara /
Sejak 2015, BPDPKS Habiskan Ratusan Miliar Untuk Pengembangan Sawit
Jakarta, Elaeis.co - Direktur Utama Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) Eddy Abdurrachman menyampaikan, sejak tahun 2015 sampai dengan November 2021, pihaknya sudah mendanai 234 program penelitian (riset) yang melibatkan 69 lembaga penelitian dan pengembangan di Indonesia.
"Ada 840 peneliti dan 346 mahasiswa yang terlibat dalam riset ini. Dana yang telah disalurkan untuk membiayai program penelitian sawit sejak 2015 sampai sekarang sebanyak Rp.389,3 miliar," kata Eddy saat press conference BPDPKS di Jakarta, Selasa (28/12).
Eddy mengatakan, di tahun ini pihaknya lebih selektif dalam pendanaan program penelitian sawit, guna mencapai komersialisasi dan dimanfaatkan langsung oleh industri sawit.
Program promosi dan kemitraan juga mencatatkan capaian terbesar sejak BPDPKS didirikan. Total dana yang disalurkan untuk program promosi dan kemitraan sejak tahun 2015 sampai 2021 sebesar Rp318,5 miliar.
"Sementara untuk capaian program pengembangan SDM, sejak tahun 2015 hingga 2021 telah melibatkan 9.679 peserta pelatihan dan 3.265 mahasiswa yang mendapatkan beasiswa dengan dana yang telah disalurkan sebanyak Rp199,01 miliar," pungkasnya.
Komentar Via Facebook :