https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Sejumlah PKS Umumkan Pembelian Terakhir TBS

Sejumlah PKS Umumkan Pembelian Terakhir TBS

Sejumlah karyawan memasukkan TBS ke dalam pabrik untuk diolah menjadi CPO. Foto: dok.


Jakarta, elaeis.co - Sejumlah pabrik kelapa sawit (PKS) di sejumlah provinsi telah mengeluarkan pengumuman pembelian terakhir tandan buah segar (TBS) produksi petani sawit bermitra. 

Hal ini dilakukan guna mengantisipasi libur panjang Hari Raya Idul Fitri di tahun ini. Dengan demikian petani pun bisa mengatur panen di kebun sawit masing-masing.

Aqil, petani swadaya dari Kota Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, misalnya, menunjukkan pengumuman dari PT Karya Tanah Subur (KTS) milik Astra Agro Lestari (AAL) terkait penerimaan pendaftaran terakhir antrean unit TBS dari luar produksi perusahaan.

"Penerimaan buah terakhir dari penyuplai ke PT KTS adalah hari Selasa (26/4/2022) pukul 12.00 WIB dan akan dibongkar selama dua hari," kata Aqil.

"Mulai tanggal 29 April 2022 pabrik PT KTS tak akan mengolah buah sawit dari luar sampai libur lebaran usai," anggota DPD Asosiasi Sawitku Masa Depanku (Samade) Aceh Barat ini menambahkan.

Di Provinsi Jambi, sejumlah PKS disebutkan mengeluarkan pengumuman penerimaan terakhir TBS dari para penyuplai mulai tanggal 27 sampai 28 April.

"Kalau di Sarolangun, dari pengumuman di sejumlah PKS yang saya terima, penerimaan terakhir TBS tanggal 27 April nanti," kata Nur Sahid, pengurus DPD Samade Sarolangun.

Sementara itu H Suroso, Ketua DPW Samade Provinsi Jambi, menyebutkan, sejumlah PKS di Kabupaten Muaro Jambi mengumumkan penerimaan terakhir TBS tanggal 28 April.

"Belum jelas kapan dibuka kembali penerimaan TBS, kita tunggu saja pengumuman dari PKS-PKS itu," ujarnya.

Sementara itu, Sinar Jaya Agro Investama (SJAI) Group, sebuah kelompok perusahaan sawit yang ada di Provinsi Lampung, juga telah mengeluarkan pengumuman senada.

Berdasarkan informasi dari sejumlah petani sawit di Provinsi Sumatera Selatan yang turut menyuplai TBS ke grup perusahaan itu, penerimaan terakhir TBS di SJAI adalah tanggal 28 April.

Tanggal 29 April digunakan pihak perusahaan untuk mengolah nol restan atau pembersihan pabrik. Lalu, penerimaan TBS dari para penyuplai akan dimulai lagi tanggal 7 Mei, bersamaan dengan jadwal masuk kerja para karyawan setelah libur lebaran.

 

Komentar Via Facebook :