https://www.elaeis.co

Berita / Bisnis /

Selain Akuisisi, KADIN Juga Permak Bahan Baku Pabrik Migor yang Pembangunannya Terbengkalai di Bengkulu

Selain Akuisisi, KADIN Juga Permak Bahan Baku Pabrik Migor yang Pembangunannya Terbengkalai di Bengkulu

Logo KADIN. (net)


Bengkulu, elaeis.co - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) akan mengakuisisi pabrik minyak goreng berbahan kelapa yang terbengkalai di Provinsi Bengkulu.

Tidak hanya mengakuisisi, bahan baku pabrik itu nantinya juga bakal dipermak dari sebelumnya kelapa butiran menjadi minyak sawit mentah (CPO).

"Kita (KADIN) sudah tarik investor pabrik minyak goreng ke Bengkulu (B/W Group) untuk mentakeover pabrik yang sudah ada selama ini tapi tidak jalan. Tak hanya mengakuisisi, bahan baku juga kita ubah. Nantinya berkapasitas 200 ton CPO per hari," kata Ketua KADIN Provinsi Bengkulu, Marwan S Ramis kepada elaeis.co, Minggu (22/5).

Marwan mengatakan, bangunan pabrik itu saat ini sedang tahap rehab. Orientasi pasarnya nanti meliputi Provinsi Bengkulu, Lubuk Linggau, Oagar Alam dan Lahat. Sementara nama kemasan minyak goreng ini nanti Rosebrand kalo tidak Tawon.

"Lokasi pabrik nanti di Betungan Bengkulu. Sementara kantornya di Kantor Group B/W di jalan arah Pelabuhan Pulau Baai, Kota Bengkulu," pungkasnya.

Komentar Via Facebook :