Berita / Nusantara /
Siasat Perusahaan Kuasai Lahan Bikin Petani Buntung
Jakarta, elaeis.co - Asosiasi Petani Kelapa Sawit Perkebunan Inti Rakyat (Aspek-PIR) mendukung langkah Komisi Pengawasan Persaingan Usaha (KPPU) yang meminta pemerintah membatasi pemberian izin usaha bagi perusahaan berskala besar.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum DPP Aspek-PIR, Setiyono. Menurut Setiyono pembatasan ini sejatinya sudah ada sejak dulu. Dimana kala itu perusahaan dibatasi hanya diizinkan mengelola 100.000 hektare.
"Tapi perusahaan lebih pinter, mereka justru mensiasati dengan membuat anak perusahaan," paparnya saat berbincang bersama elaeis.co, Sabtu (4/6).
Menurutnya, dengan siasat itu maka pemerintah justru kecolongan. Sebab tidak ketahuan jika lahan perkebunan milik perusahaan sudah melebihi batas aturan yang ada.
"Jadi pemerintah harus selektif dan jeli betul," bebernya.
Langkah pembatasan itu justru berdampak positif bagi petani. Dan petani pasti bersyukur. Sebab, lahan yang ada bisa digunakan untuk kebun masyarakat. Baik itu untuk perkebunan swadaya maupun perkebunan inti.
"Kita berharap perusahaan itu punya hati dan sadar diri. Jangan hanya mementingkan kepentingan pribadi perusahaan saja," paparnya.
Komentar Via Facebook :