https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Soal Pembukaan Kebun Sawit, Bupati : Dampak Lingkungan, itu kan Khawatir Saja

Soal Pembukaan Kebun Sawit, Bupati : Dampak Lingkungan, itu kan Khawatir Saja

Bupati Malang, Muhammad Sanusi (tribunmadura.com)


Jakarta, Elaeis.co - Bupati Malang, Muhammad Sanusi, mendukung rencana pembangunan perkebunan kelapa sawit di wilayah Malang Selatan.

"Lahan yang disiapkan memakai lahan yang tak terpakai, mulai dari Kecamatan Gading dan Kecamatan Kalipare. Luasannya 40 ribu sampai 60 ribu hektar," katanya seperti dikutip tribunmadura.com, kemarin.

Dia mengaku sudah mendengar keresahan sejumlah pihak yang menyebut tanaman kelapa sawit berdampak terhadap ekosistem. "Apa? Dampak lingkungan, itu kan cuma khawatir saja," tukasnya.

"Sudah berjalan di Kalipare, Donumulyo, Pagak, tidak ada gangguan lingkungan," tambahnya.

Menurut Muhammad Sanusi, tanaman kelapa sawit akan berdampak baik terhadap lingkungan seperti menghasilkan oksigen dan dapat mencegah banjir. "Itu malah lebih menimbulkan oksigen dan lebih bagus karena tanamannya bagus. Bisa mencegah banjir karena tumbuhnya lebat. Menurut saya, ketika ditanam di tanah dengan kemiringan, itu gak banjir," ungkapnya.

"Karena longsor itu timbul karena gak ada tanamannya. Kebun sawit malah lebih menimbulkan oksigen dan lebih bagus karena tanamannya bagus," ucapnya.

Pengusaha tebu asal Gondanglegi merasa ragu jika kelapa sawit disebut rakus konsumsi air. Keraguannya tentang dampak lingkungan kelapa sawit didasari atas percakapannya bersama beberapa peneliti. "Akar sawit ini sama persis dengan akar kelapa. Secara logika, gak mungkin menyerap air banyak," sebutnya.

Politisi PDIP ini juga menjelaskan, realisasi perkebunan kelapa sawit di Malang Selatan merupakan hajat pemerintah pusat. "Realisasi penanamannya menunggu pusat. Karena ini kan programnya pusat," jelasnya.

"Kami hanya menyediakan lahan, agar masyarakat dapat produktif. Perusahaannya pusat semua," tambahnya.

Komentar Via Facebook :