https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Tak Pernah Dihitung, Tankos dan Abu Janjang Hak Petani

Tak Pernah Dihitung, Tankos dan Abu Janjang Hak Petani

Tankos bisa menjadi solusi bagi petani sawit untuk mengatasi mahalnya harga pupuk kimia (Ilustrasi, Facebook)


Pekanbaru, Elaeis.co - Ketua DPP Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (APKASINDO), Dr Gulat Medali Emas Manurung, menilai sawit merupakan tanaman sempurna. Bukan hanya buahnya, tetapi seluruh bagian tanaman sawit ada manfaatnya. Bahkan limbahnya pun berguna.

“Sesungguhnya sawit itu sangat sempurna sebagai tanaman,” ujarnya saat berbincang dengan Elaeis.co, Senin (4/9/2021). 

Menurutnya, harga pupuk yang tengah melambung saat ini sebenarnya bisa disiasati dengan memanfaatkan bagian tanaman sawit sebagai pupuk alami. Diantaranya adalah sisa olahan pabrik kelapa sawit (PKS) yang dianggap limbah dan tidak digunakan lagi. 

“Sisa dari pengolahan di pabrik bisa dalam bentuk tankos, abu janjang, bisa juga dalam bentuk limbah padat yang sekarang sudah tidak masuk kategori B3. Itu semua sangat bagus bagi tanaman, harus dioptimalkan,” terangnya.

Dia menegaskan, para petani sawit berhak meminta sisa olahan sawit itu kepada PKS untuk memupuk kebunnya.

“Dalam perhitungan TBS, itu dianggap sampah, tidak pernah dihitung. Jadi memang berhak petani mengambil itu,” tandasnya.


 

Komentar Via Facebook :