https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Tancap Gas, Syafarudin Poti Bentuk Tim Pendamping Uji Rendemen

Tancap Gas, Syafarudin Poti Bentuk Tim Pendamping Uji Rendemen

Syafarudin Poti (Foto: Riau Pos)


Pasir Pangaraian, Elaeis.co - Resmi dilantik menjadi Ketua DPD Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (APKASINDO) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Minggu (17/10), Syafarudin Poti langsung tancap gas. Wakil Ketua DPRD Riau itu membentuk tim untuk mendampingi para petani sawit dalam pengujian rendemen yang dilakukan oleh Dinas Perkebunan Provinsi Riau.

“Nanti dari dinas akan turun untuk mengecek rendemen petani sawit swadaya. Ada 62 titik di Rohul yang akan dilakukan uji rendemen. Dan kami dari APKASINDO siap untuk melakukan pendampingan,” katanya kepada Elaeis.co.

Politisi PDIP itu menyebutkan, rencananya uji rendemen akan dilakukan oleh tim dari Dinas Perkebunan Provinsi Riau terhadap sawit petani di Rohul pada hari Rabu atau Kamis mendatang. 

“Selain APKASINDO, nanti dari Aspek-PIR juga akan ikut melakukan pendampingan. Tim dari APKASINDO sudah dibentuk dan sudah ditentukan titik-titik mana saja yang akan disurvei dan diuji rendemennya,” paparnya.

Dia menambahkan, APKASINDO juga akan mendata kelompok tani yang ingin menjalin kemitraan dengan perusahaan.

“Kalau sudah didata dan ikut pola kemitraan, nanti rendemen sawit milik kelompok tani tersebut akan diuji. Dengan begitu petani bisa merasakan harga sesuai dengan harga TBS swadaya yang ditetapkan pemerintah melalui Dinas Perkebunan,” tutupnya.


 

Komentar Via Facebook :