https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Tanpa Kendala, 420 Hektar Kebun Sawit Selesai Direplanting

Tanpa Kendala, 420 Hektar Kebun Sawit Selesai Direplanting

Ketua KUD Bukit Jaya, Yusrizal (kanan), dan Sekretaris KUD Bukit Jaya, Edy Setyawan (kiri) (Bayu)


Pekanbaru, Elaeis.co - Kebun kelapa sawit seluas 420 hektar milik anggota Koperasi Unit Desa (KUD) Bukit Jaya di Jorong Harapan Mulya, Nagari Koto Beringin, Kecamatan Tiumang, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, sukses direplanting. 

Para petani anggota koperasi tersebut adalah peserta Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) yang mendapat bantuan dari BPDPKS.

"Untuk tahap pertama ada 214 hektar yang diremajakan, sedang tahap kedua 206 hektar. Jadi total sudah 420 hektar yang direplanting," kata Ketua KUD Bukit Jaya, Yusrizal saat berbincang dengan Elaeis.co di Kantor APKASINDO di Pekanbaru, Senin (4/10/2021).

Dijelaskannya, 214 hektar lahan yang direplanting pada tahap pertama, saat ini sudah sampai pada tahap P2 atau perawatan tapi belum berbuah. Sedangkan yang 206 hektar lagi sudah tahap P0 atau baru selesai tanam.

Yusrizal mengaku sampai saat ini tidak ada kendala berarti yang dihadapi KUD Bukit Jaya dalam pengurusan program PSR tersebut. Dia mengatakan, 700 hektar lahan perkebunan sawit milik 350 kepala keluarga (KK) anggota KUD Bukit Jaya, seluruhnya telah memiliki sertifikat. 

"Alhamdulillah, karena latar belakang kebun kami adalah PIR Trans, jadi kalau untuk lokasi, lahannya sudah jelas. Sudah sertifikat dan kebun itu eks transmigrasi. Sampai hari ini belum ada kendala," jelasnya. 

Menurutnya, KUD tersebut akan mengajukan PSR untuk 220 hektar lahan sawit milik anggota kelompok yang belum direplanting. 

"Alhamdulillah sudah dibantu pemerintah. Jadi sebagai bentuk terima kasih kepada pemerintah dan rasa syukur kepada Tuhan, kebun terus kami rawat dan jaga bagaimana agar berhasil. Itu yang kami tanamkan kepada anggota," tukasnya.


 

Komentar Via Facebook :