Berita / Sumatera /
Ternyata, Cangkang Sawit Juga Bisa Jadi Bahan Baku Aspal
Bengkulu, elaies.co - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Bengkulu mengatakan bahwa cangkang kelapa sawit bisa dijadikan bahan baku aspal hotmix.
Bahkan saat ini, Dinas PUPR Bengkulu telah melakukan uji coba untuk digunakan sebagai bahan baku sekaligus pemanas aspal jalan di daerah tersebut.
Kepala Dinas PUPR Provinsi Bengkulu, Sutejo menjelaskan, cangkang kelapa sawit bisa menjadi campuran aspal panas (Asphalt Hotmix). Hal ini disebabkan ketersediaannya juga cukup melimpah terutama di Provinsi Bengkulu.
"Bengkulu, selain sebagai penghasil crude palm oil (CPO) juga memiliki potensi timbunan limbah sawit (cangkang sawit) yang sangat melimpah. Jadi tidak ada kendala dalam membikin campuran aspal hotmix jalan," kata Kepala Dinas PUPR Provinsi Bengkulu, Sutejo kepada elaeis.co, kemarin.
Selama ini, cangkang sawit di Bengkulu hanya diekspor. Padahal kegunaannya banyak yang bisa dimanfaatkan.
Bahkan, kata Sutejo, dengan menggunakan cangkang sawit, pemerintah tidak perlu lagi menyediakan koral untuk jalan. Karena cangkang bisa menggantikan koral dalam pengaplikasian pembuatan jalan hotmix.
"Cangkang sawit bisa menggantikan koral. Tapi kenapa harus dijual ke luar negeri. Kenapa peluang ini tidak digunakan," tuturnya.
Selain itu, cangkang sawit juga bisa digunakan oleh pihak Asphalt Mixing Plant (AMP) untuk memanaskan aspal. Sebab selama ini AMP selalu mengeluhkan kenaikan bahan bakar minyak (BBM).
"Selama ini, pihak AMP banyak yang mengeluhkan terkait penyediaan energi yang digunakan untuk beroperasi. Pasalnya, solar (BBM), Gas Alamatau Gasifikasi dari fosil fuel untuk pembuatan aspal panas (hotmix) dibatasi oleh peraturan pemerintah," kata dia.
"Terutama AMP yang beroperasi di lokasi terpencil, terkendala BBM karena kelangkaan serta harga yang tidak kompetitif. Kami akan berusaha mengkombinasikan keduanya baik pengusaha cangkang sawit mau pun pihak AMP," pungkasnya.
Komentar Via Facebook :