Berita / Nasional /
Tiga Asosiasi Industri Sawit Datangi Kemendag, Ada Apa?
Jakarta, elaeis.co - Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (dirjen PEN) Kementerian Perdagangan (kemendag), Mardyana Listyowati menerima kunjungan pelaku usaha industri sawit di Kantor Kementerian Perdagangan di Jakarta.
Masing-masing pengurus Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI), Gabungan Industri Minyak Nabati Indonesia (GIMNI), dan Asosiasi Produsen Oleochemical Indonesia (Apolin).
Pada kesempatan tersebut, Dirjen PEN didampingi oleh Direktur Pengembangan Ekspor Produk Primer, Miftah Farid.
Mardyana mengungkapkan bahwa dalam pertemuan tersebut pihak GAPKI melaporkan rencana penandatanganan kesepakatan bersama antara China Chamber of Commerce of Import and Export of Foodstuffs, Native Produce, and Animal By-Products (CFNA) dengan asosiasi kelapa sawit Indonesia.
"Kesepakatan tersebut bertujuan memperkuat keberlanjutan ekspor sawit Indonesia ke pasar Tiongkok," jelasnya dalam siaran pers Kemendag, kemarin.
Mardyana juga menyampaikan bahwa Kementerian Perdagangan terus mendukung upaya peningkatan ekspor dan promosi keberlanjutan produk sawit Indonesia di luar negeri.
"Termasuk melalui partisipasi bersama BPDPKS dalam Pameran China-ASEAN Expo (CAEXPO) ke-21 yang digelar di Nanning International Convention and Exhibition Center, Guangxi, pada 24-28 September lalu," sebutnya.
Komentar Via Facebook :