Berita / Sumatera /
Tuntutan Diterima, Suara Petani Segera Dikirim ke Istana
Jambi, elaeis.co - Petani kelapa sawit anggota Apkasindo di seluruh Indonesia serentak menggelar aksi unjuk rasa. Di Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi, DPD Apkasindo setempat menggelar aksi mulai pukul 09.00 WIB, Selasa (17/5). Tak tanggung-tanggung, mereka membawa 10 truk bermuatan sawit dalam aksi itu.
Koordinator lapangan Jhoni Iskandar mengatakan, seluruh petani yang tergabung dalam DPD Apkasindo Bungo meminta agar Bupati Bungo segera mendesak pemerintah pusat untuk membuka keran ekspor CPO supaya harga TBS segera kembali pulih.
"Ketua kami berangkat ke Jakarta, di Bungo kami juga melakukan aksi yang sama menuntut pencabutan larangan ekspor CPO," kata Sekretaris DPD Apkasindo Bungo itu.
Menurutnya, pihak Pemkab Bungo telah menerima tuntutan yang diajukan pengunjuk rasa dan menghasilkan kesepakatan.
"Tuntutan dipenuhi. Dalam waktu dekat, sekitar 2 atau 3 hari ke depan, bupati akan bersurat ke Gubernur Jambi untuk kemudian diteruskan ke presiden," ujarnya.
Jika janji bupati itu tak kunjung terealisasi, pihaknya bertekad akan melakukan aksi lanjutan.
"Kita apresiasi karena telah disambut baik pihak Pemkab Bungo. Alhamdulillah, semoga ke depan tuntutan kita bisa terealisasi. Jika tidak, nanti kita datang lagi," tutupnya.
Komentar Via Facebook :