Berita / Serba-Serbi /
Untuk Memenuhi Kebutuhan Beras, Petani Sawit Ini Mengaku Tertarik Bertanam Padi
Bengkulu, elaeis.co - Siti Rahayu, seorang petani kelapa sawit di Provinsi Bengkulu, menyambut baik saran dan inisiatif Perum Bulog setempat yang menyarankan petani sawit untuk membudidayakan tanaman padi.
Siti Rahayu pun menyatakan siap membudidayakan tanaman padi. "Saya akan mencoba membudidayakan tanaman padi di lahan kosong saya," katanya kepada elaeis.co, kemarin.
Selain dapat memenuhi kebutuhan beras keluarga, menurut Siti Rahayu, ia juga berharap dari kegiatan tersebut dapat meningkatkan pendapatan keluarganya melalui penjualan padi.
Kendati demikian, pada bagian lain Siti Rahayu meminta Perum Bulog setempat untuk bisa membeli padinya, terutama dimaksudkan agar harganya terjamin.
Tanpa jaminan pembelian, menurut Siti, maka petani sawit akan kesulitan mencari pembeli padi dengan harga yang lebih baik. "Kami juga berharap, Bulog bisa membeli padi agar harganya terjamin," tuturnya.
Sebelumnya, Kepala Perum Bulog Bengkulu, Bakhtiar, mengatakan para petani sawit di daerah itu jangan selalu berorientasi dengan tanaman sawit. Mereka juga harus bisa membudidayakan tanaman padi.
Dikatakan Bakhtiar, petani sawit di daerah itu bisa melakukan budidaya tanaman padi. Karena selain sebagai alternatif penghasilan bagi petani sawit, yang selama ini menghadapi tantangan dalam memenuhi kebutuhan beras mereka.
"Kami berharap petani sawit di Bengkulu dapat mempertimbangkan untuk membudidayakan tanaman padi juga. Dengan demikian, mereka akan memiliki sumber penghasilan tambahan dan tidak hanya tergantung pada hasil panen sawit yang seringkali hanya cukup untuk membeli beras," kata Bakhtiar, kemarin.
Komentar Via Facebook :