https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Waduh, Ada Kebun Sawit di Kawasan HCV PT Musim Mas

Waduh, Ada Kebun Sawit di Kawasan HCV PT Musim Mas

Saat kawanan gajah merusak tanaman sawit. (Bayu/Elaeis)


Pekanbaru, elaeis.co - Sebagian kawasan High Conservation Value (HCV) PT Musim Mas saat ini sudah menjadi perkebunan sawit. Akan tetapi, kebun sawit itu bukan milik perusahaan, melainkan milik masyarakat. 

Kepala Bidang Wilayah I Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Riau, Andri Hansen Siregar, mengatakan kebun sawit di areal HCV itu merupakan kebun ilegal. 

Dia menjelaskan bahwa HCV merupakan kawasan berhutan yang dipertahankan kondisinya sebagai areal berhutan, karena bernilai konservasi tinggi.

"Itu sengaja dibiarkan untuk kelestarian keanekaragaman hayati di sana," kata Hansen kepada elaeis.co, Selasa (14/2). 

Dia mengaku, pihaknya sengaja turun ke lokasi tersebut lantaran ada kawanan gajah yang merusak kebun sawit tersebut. Menurutnya, apa yang dilakukan oleh gajah tersebut tidak salah karena areal tersebut memang jalur perlintasan gajah. 

"Menurut keterangan security (PT Musim Mas), kebun sawit tersebut adalah kebun illegal, yang digarap oleh oknum masyarakat. Luasnya sekitar satu hektare. Mungkin masyarakat yang coba-coba," tambahnya. 

Hansen mengatakan, pihaknya sangat menyayangkan apabila hutan yang sengaja dijaga untuk keberlangsungan ekosistem hayati, malah dijadikan kebun sawit. 

"(Untuk sanksi) itu hujan di ranah kami. Tapi sangat disayangkan, karena itu areal yang dijaga tetap berhutan untuk kelestarian hayati, malah dijadikan kebun sawit," tandasnya.

Komentar Via Facebook :