https://www.elaeis.co

Berita / Serba-Serbi /

Warga Mengeluh Jalan Rusak, Langsung Turun Alat Berat

Warga Mengeluh Jalan Rusak, Langsung Turun Alat Berat

Alat berat jenis grader milik PT Tunggal Perkasa Plantations bekerja memperbaikan jalan Desa Seluti. Foto: elaeis.co/Hamdan


Rengat, elaeis.co - Keluhan warga Desa Seko Lubuk Tigo (Seluti), Kecamatan Lirik, Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, langsung direspon PT Tunggal Perkasa Plantations (TPP).

Selama ini warga kesulitan melintasi jalan akses utama ke wilayah tetangga karena mengalami kerusakan. Perusahaan perkebunan kelapa sawit yang beroperasi di Kecamatan Pasir Penyu, Inhu, itu lantas mengirimkan alat berat sebagai bentuk tanggung jawab sosial terhadap masyarakat sekitar lewat program corporate social responsibility (CSR). 

Kepala Desa Seko Lubuk Tigo, Jailis, mengatakan, kegiatan perbaikan akses badan jalan yang rusak masih berlangsung sampai saat ini. Menurutnya, alat berat milik PT TPP akan menyekrap badan jalan sepanjang 5 kilometer sesuai yang diusulkan.

"Mudah-mudahan ke depannya pengendara terutama masyarakat tempatan tidak mengalami kendala ketika melintas," katanya kepada elaeis.co, Senin (25/7).

Dia mengakui bahwa permintaan perbaikan jalan di desanya diajukan secara resmi oleh pemerintah desa ke anak perusahaan PT Astra Agro Lestari Tbk itu.

"Kami mengusulkan kegiatan itu kepada manajemen dan langsung direspon," katanya.

"Saya atas nama pemerintah desa mengapresiasi kepedulian PT TPP yang membantu dalam berbagai kegiatan, termasuk perbaikan infrastruktur saat ini," tambahnya.

Terpisah, Hadi Sukoco selaku Humas PT TPP membenarkan bahwa pihaknya menurunkan alat berat ke Seluti untuk memperbaiki badan jalan yang rusak.

"Saya belum tahu sampai kapan itu grader itu bekerja, belum monitoring ke lokasi karena saat ini sedang dinas luar," katanya.

 

Komentar Via Facebook :